Pages

Tuesday, 4 March 2014

hati hati ketika melakukan bore up

Salah satu cara untuk meningkatkan performa motor adalah dengan melakukan bore up. Bore up sendiri merupakan peningkatan pada kapasitas mesin agar tenaga yang diproduksi meningkat. Namun, dalam melakukan bore up Anda perlu memerhatikan beberapa hal penting. Hal ini penting karena risiko mesin jebol dapat terjadi jika Anda salah dalam melakukan bore up.
Hal yang perlu diperhatikan pertama adalah seberapa besar Anda ingin menaikkan kapasitas mesin. Mesin dengan kapasitas besar memang memiliki performa yang mumpuni, namun kenali dulu tunggangan Anda apakah mampu dimodifkasi dengan kapasitas besar.
Peningkatan kapasitas tentunya berpengaruh pada kondisi blok mesin. Jika peningkatan kapasitas cukup tinggi, penggantian blok mesin pun diperlukan. Selain itu pilih liner yang lebih tebal sesuai dengan kapasitas yang Anda inginkan agar mesin tak pecah.

No comments:

Post a Comment