Karenanya, tidak heran bila banyak
produk menawarkan alat pelangsing, juga obat-obat serta jamu susut
badan menjadi barang dagangan yang laris dijajakan. Ini pertanda,
kegemukan atau obesitas sudah menjadi masalah sosial.
Tentu banyak cara untuk melangsingkan
tubuh, namun semua itu memiliki kelemahan dan kelebihannya. Salah satu
cara yang bisa dibilang cukup menarik dan efektif dalam melangsingkan
tubuh, adalah memanfaatkan tanaman sebagai ramuan tradisional. Seperti
beberapa tanaman yang berfungsi sebagai pelangsing tubuh berikut ini.
1. Asam Jawa
Jika anda bosan dengan metode metode
pelangsing yang tidak kunjung terlihat hasilnya. Anda bisa mencoba dan
mengawali dengan pemanfaatan tumbuhan alami sebagai metode pelangsing
anda kali ini. Anda dapat memulainya dengan tumbuhan asam jawa. Karena
hampir semua bagian dari asam jawa memiliki manfaat. Masyarakat sering
mengonsumsi asam jawa ini untuk campuran masakan, seperti bacem,
bumbu oseng, sayur asem, atau untuk menggoreng ikan.
Selain digunakan sebagai bumbu dapur,
asam jawa juga sebagai tanaman obat. Daun tumbuhan ini dapat digunakan
sebagai obat penurun kadar kolesterol tinggi, dengan kandungan kimia
saponin, flavonoid dan tanin.
Senyawa aktif flavonoid dan tanin pada
tanaman asam jawa, dapat meningkatkan degradasi, peluruhan lemak,
melalui peningkatan metabolisme dalam tubuh. Sehingga terjadi proses
pembakaran timbunan lemak. Selain itu, peluruhan lemak oleh senyawa
aktif flavonoid dan tanin melaui pendekatan pemecahan lemak,
dikatalisis oleh enzim lipase. Ekstrak yang bersifat aktivator pada
enzim. Juga dapat mendegradasi lemak. Sehingga mempunyai potensi
sebagai obat pelangsing alami. Cocok untuk anda yang mengidamkan tubuh
yang ideal.
[spoiler]
2. Jamu Kunyit
Tumbuhan selanjutnya yang bermanfaat
sebagai pelangsing tubuh ialah jamu kunyit. Manfaat jamu kunyit sudah
tidak perlu diragukan lagi. Banyak dimanfaatkan oleh sebagian
masyarakat, untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain karena
biaya yang jelas murah, jamu tradisional juga terbukti manfaatnya.
Karena seiringnya kesadaran masyarakat saat ini untuk memanfaatkan
pengobatan tradisional, popularitas jamu kunyit pun kembali terangkat.
Masyarakat tradisional indonesia
sebenarnya sudah banyak yang bisa membuat resep yang ampuh untuk
melangsingkan tubuh. Penggunaan kunyit sebagai bahan jamu alami, telah
berlangsung sejak dahulu kala. Tak ada salahnya untuk di coba. Namun
bila ingin di konsumsi, Anda harus memperhatikan benar-benar kadar
dosis yang ada di dalam jamu tersebut. Dalam satu racikan jamu, anda
bisa mencampurkan tanaman berkhasiat seperti kunyit yang dicampur dengan
jati belanda, dan temu lawak untuk setiap racikan jamu pelangsing.
Bahan ini dikenal sebagai jamu untuk
menambah nafsu makan, tapi dalam jamu pelangsing, dapat berfungsi
sebagai antibiotik untuk mengantipasi luka lambung, atau usus akibat
iritasi dari bahan jamu lainnya. Disamping minum jamu tersebut, sangat
dianjurkan bagi anda untuk mengimbanginya dengan berolahraga dan pola
makan sehat.
[spoiler]
3. Kemuning
Tanaman berikutnya yang memiliki manfaat
untuk melasingkan tubuh, terdapat pada tumbuhan kemuning. Tanaman
kemuning dahulu kala merupakan salah satu tanaman yang sering di jumpai
di Keraton Jawa. Dan konon tanaman kemuning ini merupakan tanaman yang
wajib ditanam di halaman keraton. Ternyata karena tanaman kemuning
mempunyai manfaat yang baik untuk kesehatan, dimana hampir semua
bagiannya bisa di gunakan untuk pengobatan.
Selain bermanfaat untuk kesehatan,
tanaman kemuning juga bisa membantu menjaga penampilan kita, yaitu
dengan melangsingkan tubuh. Anda bisa memanfaatkan daun kemuning yang
dipercaya berkhasiat mempertahankan sel tubuh agar tidak terganggu
lemak. Untuk melangsingkan tubuh, anda bisa meracik satu genggam daun
kemuning segar, satu genggam daun mengkudu, ditambah temugiring
sebanyak setengah jari kelingking. Tumbuk dengan halus, lalu ditambah
satu cangkir air masak, peras dan dapat anda saring. Airnya dapat anda
minum pada pagi hari sebelum sarapan. Semoga bermanfaat ya.
[spoiler]
No comments:
Post a Comment