Museum Mpu Tantular terletak di jalan raya Buduran, Kec. Buduran,
Sidoarjo. Diresmikan pada tanggal 14 mei 2004 oleh Kepala Dinas
Pendidikan dan Kebudayaa. Bangunan Museum Mpu Tantular terdiri
darisebelas buah yangberdiri di atas lahan seluas 3,28 hektar. Museum
Mpu Tantular tersebut menyuguhkan berbagai koleksi didalamnya.
Diantaranya koleksi emas, koleksi etnografi, koleksi geologi dan
biologi, koleksi historika dan teknologi, koleksi keramologi, koleksi
numismatik, koleksi filologi, koleksi senirupa, dan koleksi arkeologi.
Mpu Tantular terpilih sebagai nama untuk National Museum Jawa Timur
karena untuk menghormati sudut pandangnya tentang hidup di Indonesia dan
disebut Daya nya Elemen Nasional Indonesia yang Bhineka Tunggal Ika.
Mpu Tantular adalah seorang ahli bahasa dari Jawa Timur yang hidup di
abad ke-14. Ketika ia memiliki penelitian tentang masa gemilang Kerajaan
Majapahit.
Sebagai generasi muda yang menghargai sejarah bangsa, maka patutlah kita
menenggok Museum Mpu Tantular. Harga tiket masuk ke Museum Mpu Tantular
sangatlah murah, hanya dengan merogoh kocek Rp 2.000 untuk dewasa, dan
Rp 1.500 untuk anak-anak. Jadwal buka museum tiap hari Selasa hingga
Minggu.
No comments:
Post a Comment