artikel kali ini saya akan membahas keberangkatan Team DKB Fishing Club
ke daerah pesisir pantai Delegan-kab. Gresik. Sekalian unutk menutup
tahun 2012 dengan kegiatan memancing sambil berkunjung ke salah satu
spot mancing yang sudah lama tidak kami kunjungi. Kami berangkat hanya
dengan 5 personil DKB Fish Club yaitu Bpk. Ribut Mulyadi; Bung Tolep,
Cak Hermanto, Bung Pentol, dan saya tentunya. Namun walaupun demikian,
tidak menyurutkan semangat kami untuk kegiatan memancing dengan target
ikan tenggiri dan juga ikan barracuda. Ok langsung saja saya mulai
berbagi cerita maupun pengalaman saya bersama DKB Fish Club kali ini.
Waktu sudah menunjukkan pkl. 23.00. Dan tak lupa kami check ulang
kembali peralatan dan juga perlengkapan kita untuk melaut kali ini.
Setelah kami rasa sudah cukup dan siap, maka kami mulai perjalanan
menuju kapal salah seorang nelayan yang sudah kita sewa (booking) untuk
keberangkatan memancing kami. Dan karena keberangkatan kita yang
terlalu awal, maka sesampai di pesisir pantai delegan kita belum bisa
menjumpai nelayan yang sudah janjian ketemu di pantai delegan tersebut.
Akhirnya kami putuskan untuk memancing di muara maupun di daerah pinggir
pantai. Toh gak ada salahnya sambil menunggu nelayan datang sambil
mencari "ikan tambahan". Dan ketika adzan shubuh berkumandang datanglah
Pakdhe (nama panggilan nelayan tsb.) dengan membawa 2 jerigen solar dan
1box berisi udang hidup yang kita jadikan sebagai umpan nanti untuk
dibawa ke kapalnya. Dan setelah shalat shubuh didirikan dan doa bersama
telah kita kumandangkan maka kita putuskan untuk berangkat menuju
spot-spot terbaik di daerah tersebut.
Setelah kurang lebih 2 jam perjalanan samapilah kita di titik spot pertama. Dan tidak menunggu waktu lama,
kami pun memulai untuk mengayunkan joran sambil
melemparkan umpan yang telah kita persiapkan tadi. Dan karena arusnya
yang lumayan deras, maka jarang sekali ada reaksi dari ikan - ikan
predator target utama kami. Lalu sekitar kurang lebih 1 jam hanya ada
reaksi beberapa ikan kerapu yang berukuran sedang, kami putuskan untuk
pindah lokasi titik spot untuk berburu ikan target utama kami.
Setelah kurang lebih setengah jam perjalanan dari lokasi spot pertama
tadi, akhirnya perjalanan kami sampai juga di titik spot yang kedua. Dan
disitu kami mencoba peruntungan kami kembali. Ternyata setelah 1 jam
kami mencoba, namun ikan target utama kami masih belum ada yang
menghampiri di kapal kami. kemudian kami putuskan untuk pindah ke titik
spot selanjutnya.
Kurang lebih setengah jam perjalanan dari titik spot yang ke 2, akhirnya
sampai juga di titik spot mancing favorit kami. Yaitu spot mancing yang
dimana terdapat sebuah kapal yang pernah kandas (kerem) disitu. Dan
perburuan pun kami mulai kembali dengan harapan yang sama pula. Tidak
lama kemudian, Harapan kami pun terwujud saat joran Bapak Ribut Mulyadi
(salah satu senior DKB Fish Club) melengkung dengan kerasnya. Dan
ternyata sambaran dari ikan Cucut yang saya ketahui saat ikan tersebut
memberikan perlawanan dengan cara melompat tinggi ke atas permukaan air
laut. Setelah kurang lebih 5 menit, perlawanan ikan pun terhenti saat
ikan sudah berada dekat di kapal kami.
Tak terasa sinar matahari sudah hampir berada pada sudut 45 detajat dari
lokasi kita memancing. Itu menandakan matahari sudah hampir tenggelam
dan waktu kita untuk mengkhiri perburuan ikan kita kali ini. kami pun
bergegas kembali menuju pantai. Dengan rasa puas dan mendapatkan hasil
ikan yang tidak cukup buruk diantaranya beberapa ikan kerapu, ikan
tompel, ikan baronang, dan juga ikan cucut lalu kami kembali menuju
pulang (basecamp DKB Fish Club) untuk meeting kembali tentang target
lokasi macing berikutnya beserta pembagian hasil ikan tangkapan kami.
Saya kira sudah cukup dulu yach para blogger dan fisher sekalian.
Apabila ada kritik dan saran, don't hestiate for coment.
Wassalamu'alaikum Wr. Wb. Salam Strike....
No comments:
Post a Comment